Sunday 10 April 2016

program penghijauan


Program penghijauan yang dicanangkan oleh karang taruna desa dalam hal ini adalah karang taruna mekar pandega telah menyeluruh menyentuh setiap dusun di desa gari. Tak terkecuali di jatirejo yang mendapat bibit pohon jati sebanyak 200 pohon, pohon nangka, jambu, asam jawa serta pohon glondongan.

Menurut koordinator wilayah jatirejo, Puji susilo  menjelaskan bahwa pohon jati, nangka, akan dibagi namun untuk perindang pohon glondongan akan difokuskan untuk perindang di balai dusun.

Secara terpisah ketua divisi religi, Abah Kuntaryadi menjelaskan kalau pohon jambu juga bagus untuk ditanam di area balai, ia menjelaskan kedepan kawasan balai bukan sekedar menjadi sport centernya jatirejo, namun juga memungkinkan untuk jadi kebun buah mininya jatirejo.

Karang taruna mekar pandega membagi rata bibit pohon untuk progam penghijauan ini. Dari pihak karang taruna sendiri juga menjelaskan akan memantau pertumbuhan pohon yang dibagikan.


                                                                Admin
                                                                  Alpha