TENTANG

Gocek berdiri pada tanggal 10 mei 1993. Pada awal mula berdirinya Gocek bernama kumpulan anak muda yang menamakan dirinya PISS (pencinta Slank), karena hampir seluruh anggota GOCEK pada saat itu adalah fans dari group musik SLANK. Nama PISS pertama kali di lontarkan dari Mas Bagus.

Se iring berkembangnya waktu, pada tanggal 10 mei 1993, nama PISS berubah menjadi GOCEK. Pada masa awal pembentukan GOCEK, di latar belakangi oleh kegiatan sepak bola yang sedang marak pada saat itu. Namun para anggota GOCEK pada saat itu belum mempunyai perlengkapan Sepak bola sama sekali. Gocek berdiri dari akronim Golongan Orang Cekek Ekonomi.

Dari sepak bola GOCEK berkembang ke Olahraga Volley, dan seiring waktu berkembang Gocek menjadi nama Karang taruna di padukuhan Jatirejo.

Seiring waktu berkembang GOCEK mendapat teman baru benama BOCAJAVA, sehingga menjadikan GOCEK menjadi NEO-GOCEK, BOCAJAVA adalah gabungan dari dua padukuhan yang erat bersaudara KALIDADAP-JATIREJO. BOCAJVA menjadi anak dari GOCEK yang mempunyai akronim BOcah  KAlidadap JAtirejo Vaforit.

Pada awal abad 21 (2000-an) GOCEK mengembangkan sayap pada bidang seni CAMPURSARI serta seni DOGER, gaung nama CS GOCEK sangat cepat melambung hingga pelosok bumi Gunungkidul pada waktu itu, keindahan permainan musik campursari dengan arasemen dari anak anak muda creative yang di bantu oleh mahasiswa ISI joga waktu itu menjadikan CS GOCEK begitu membumi ditambah lagi dari penyanyi yang kini mengharumkan nama Indonesia di dunia mbak ENI, dulu berkat mbak ENI juga CS GOCEK menjadi begitu membumi, tanpa mengesampingkan nama lain seperti ROBIN, BRONJONG, RONI, PAK PAIDI dll.

Pada saat itu nama GOCEK menjadi akronim Generasi kang hanggowO Cahya Endahing Kabudayan. dan BOCAJAVA menjadi BOJAVA karena saat itu yang mengisi nama GOCEK hanya anak anak local GOCEK. Sebelum akhirnya CS GOCEK, hilang karena CONFLIK INTERNAL.

dalam hal lain GOCEK tidak pernah absen dalam menyajikan hiburan/acara untuk warga sebelum fakum antara tahun 2012-2013. Hingga kini terjadi pergantina kepengurusan yang baru.

Sebelumnya terdapat dua pemimpin yang sempat mengetuai GOCEK yang pertama adalah periode awal pembentukan GOCEK, GOCEK di ketuai oleh BUDI ISMANTO (ROBIN), selanjutnya periode kedua ketua di jabat oleh YAKUB, saat ini pada tahun 2014 ketua di jabat oleh PUJI SUSILO (mas put).

Sebelum terjadi pergantian kepengurusan pada awal mula yang melatar belakangi adalah pada saat syawalan 2035H, anak anak muda yang masih sangat muda berinisiatif untuk membentuk acara saat syawalan, hingga dapat sambutan yang luar biasa dari warga, dan menumbuhkan rasa memiliki GOCEK untuk bangkit Kembali di tangan anak anak yang terbilang masih sangat muda.

Ciri khas dari Gocek adalah oaring-orang yang berada di dalam GOCEK adalah anak -anak muda yang  masih sangat muda dan sangat creative, GOCEK tidak pernah kehingan orang creative di dalamnya.



admin
alpha

No comments:

Post a Comment